Tuesday, April 12, 2011

Resep Pancake Pisang Saus Stroberi

pancake pisang saus stroberi inforesep 300x199 Resep Pancake Pisang Saus Stroberi

Pancake yang lezat bisa menjadi alternatif menu sarapan di pagi hari. Salah satunya adalah Pancake Pisang Saus Stroberi di bawah ini. Pancake dan saus stroberi bisa disiapkan sehari sebelumnya dan disimpan dalam lemari es. Sedangkan untuk vla, sebaiknya dibuat saat akan dihidangkan. Jika adonan pancake kurang lembut, Anda bisa menggunakan mixer lalu menyaringnya. Nah, berikut ini adalah step by step dalam membuat Pancake Pisang Saus Stroberi.

Resep Bahan Pancake (dadar) Pancake Pisang Saus Stroberi :

  • 3 butir telur, kocok sebentar
  • 150 gram tepung terigu
  • 250 ml susu cair
  • 1 sendok makan mentega cair
  • 4-5 buah pisang raja tua, belah 2 memanjang
  • margarin secukupnya
  • garam halus secukupnya

Resep Bahan Olesan (vla) Pancake Pisang Saus Stroberi :

  • 100 ml susu cair
  • 50 gram gula pasir
  • 100 ml air
  • 2 sendok makan tepung maizena, larutkan dengan 4 sendok makan air
  • 1 sendok makan rhum (jika suka)
  • 1/4 sendok teh vanili

Resep Bahan Saus Stroberi Pancake Pisang Saus Stroberi :

  • 4 sendok makan selai stroberi
  • 100 ml air
  • 100 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh esen stroberi
  • 1 sendok makan tepung maizena, larutkan dengan 3 sendok makan air

Cara Membuat Pancake Pisang Saus Stroberi :

  1. Pancake : Campur semua bahan (kecuali margarin dan pisang), kocok hingga lembut. Diamkan 30 menit.
  2. Panaskan wajan dadar antilengket, olesi tipis margarin. Ambil 1 sendok sayur adonan tepung, lalu buat dadar hingga kedua permukaannya matang, angkat.
  3. Vla : Campur semua bahan (kecuali rhum dan vanili), aduk rata. Masak di atas api kecil sambil diaduk hingga adonan matang dan kental. Matikan api, tambahkan rhum dan vanili, aduk rata.
  4. Saus stroberi : Campur selai, air, dan gula pasir, masak sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut. Kentalkan dengan larutan maizena, aduk. Matikan api, tambahkan esen, aduk rata.
  5. Siapkan selembar dadar, olesi dengan vla, beri pisang raja, lalu gulung. Letakkan di atas piring saji, siram dengan saus stroberi. Hidangkan.

Selamat mencoba Resep Pancake Pisang Saus Stroberi

No comments:

Post a Comment